PPI SODOHOA KENDARI HARUS JADI CONTOH UNTUK PELABUHAN-PELABUHAN PERIKANAN LAIN DI SULAWESI TENGGARA - FIN PICTURE

FIN PICTURE

Akun ini merupakan media dan informasi seputar dunia perikanan, perencanaan wilayah dan Percetakan

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Kamis, 05 Oktober 2017

PPI SODOHOA KENDARI HARUS JADI CONTOH UNTUK PELABUHAN-PELABUHAN PERIKANAN LAIN DI SULAWESI TENGGARA



Direktur Pelabuhan Perikanan, Ir.Frits P.Lesnussa,M.Si didampingi Plt.Kepala PPS Kendari saat meninjau lokasi Pembangunan TPI Higienis PPI Sodohoa Kendari. Foto: by Fin
Direktorat Pelabuhan Perikanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memiliki 4 program prioritas di tahun 2017 (1) Nasional Fisheries center yang dibangun dimuara baru jakarta; (2) SKPT Merauke yang dibangun dimerauke (3) Pembangunan 9 pelabuhan prioritas dan (4) Pembangunan TPI Higienis.

Pembangunan TPI Higienis ditahun 2017 ada 22 lokasi. 15 UPT Pusat dan 7 di UPT Daerah. Saat ini sudah 5 Pembangunan TPI Higienis UPT Daerah yang berhasil dilelang yang salah satunya adalah TPI Higienis PPI Sodohoa.

Tiba di Kendari (05/10) pukul 10.15 Wita, Direktur Pelabuhan Perikanan didampingi Kepala Sub.Direktorat Pangkalan Pendaratan Ikan Bapak Charly,ST beserta rombongan langsung meninjau lokasi pembangunan TPI Higienis di PPI Sodohoa didampingi Kepala PPI Sodohoa, DKP Provinsi Sulawesi Tenggara, DKP Kota Kendari, Inseptorat Jenderal KKP dan Pelaksana Pekerjaan TPI Higienis. Kunjungan Direktur Pelabuhan Perikanan di Kendari merupakan yang kedua setelah menjabat sebagai Direktur di Direktorat Pelabuhan Perikanan. Pada kunjungan kerja kali ini beliau menyerahkan pekerjaan TPI Higienis PPI Sodohoa kepada kontraktor pelaksana pekerjaan.
Penyerahan Pekerjaan Pembangunan TPI Higienis PPI Sodohoa Kendari Kepada Pemenang Lelang oleh Direktur Pelabuhan Perikanan Ir. Frits P.Lesnussa, M.Si didampingi Itjen KKP, Kepala Dinas KP Provinsi Sulawesi Tenggara, pihak Dinas KP Kota Kendari dan Pihak Kepolisian Kota Kendari. Foto:by Fin
Direktur Pelabuhan Perikanan yang juga mantan Kepala PPS Kendari tersebut menginginkan Pembangunan TPI Higienis PPI Sodohoa di kendari berjalan dengan baik sehingga dapat menjadi TPI Higienis percontohan untuk UPT Daerah di Sulawesi Tenggara. “Saya mengharapakan pembangunan TPI Higienis PPI Sodohoa harus berjalan dengan baik dan lancar dan menjadi percontohan untuk pelabuhan-pelabuhan yang lain. Jangan jadikan PPI Sodohoa menjadi hambatan untuk Sulawesi Tenggara, harus selesaikan pekerjaan ini dengan baik....tegas Direktur Pelabuhan yang biasa disapa pak frits.

Pekerjaan pembangunan TPI Higienis PPI Sodohoa akan dikerjaakan selama 85 hari kalender atau Lebih dari 2 bulan dengan nilai kotrak 1,4 miliar. Direktur Pelabuhan Perikanan Frits P.Lesnussa mengharapkan dukungan dari Pemerintah daerah dan juga kepolisisan serta kejaksaan membantu melakukan pengawasan terhadap pekerjaan pembangunan TPI Higienis PPI Sodohoa. (Fin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar